Atap kanopi dengan bahan membran cukup diminati masyarakat belakangan ini. Selain karena memiliki cukup banyak keunggulan dibandingkan bahan atap lainnya, harga kanopi tenda membran juga relatif lebih murah jika dibandingkan.
Namun perlu dipahami bahwa semurah apapun barang dan jasa, tetap akan ada harga standar yang berlaku. Oleh karena itu jangan terlalu cepat memutuskan ketika menemukan jasa pemasangan kanopi berbahan membran yang harganya di bawah standar.
Penasaran dengan harga normal kanopi atap membran, mulai dari harga pokok dan biaya konstruksinya? Simak ulasan berikut sampai selesai.
Harga Kanopi Membran Berdasarkan Jenis
Membran memiliki banyak jenis dan ketebalan sesuai kebutuhan anda. Merk pertama adalah merk AGTex yang merupakan brand lokal dengan kualitas yang tidak perlu dipertanyakan. Sudah mengantongi izin SNI dan merupakan bahan membran termurah, di kisaran Rp. 750.000 sampai 1.750.000.
Merk berikutnya adalah Heytex yang memiliki harga kanopi membran di atas AGTex. Kualitasnya sedikit berada di atas AGTex, sehingga harganya cukup naik. Harga termurah untuk Heytex dimulai di angka Rp. 800.000, dan harga tertingginya berada di angka 1.500.000.
Setelah dua brand di atas, terdapat juga merek impor yang memiliki kualitas cukup jauh di atas keduanya. Ada harga ada rupa, brand Verseidag memiliki harga paling murah di angka Rp. 950.000, dan harga paling tinggi ditutup di angka 1.800.000.
Brand terakhir masih dipegang oleh brand impor dengan harga kanopi tenda membran yang paling tinggi. Dengan kualitas premium yang memiliki estetika dan ketahanan tinggi, brand Serge Ferrari memasang harga paling murah di Rp. 900.000, dan menutup harga tertinggi di 1.800.000.
Biaya yang dijelaskan di atas masih belum termasuk biaya konstruksi yang harus dibayarkan untuk membayar jasa dari pemasangnya. Karena itu harga masih bisa naik lagi karena adanya biaya jasa yang perlu dibayarkan.
Biaya Konstruksi
Harga kanopi tenda membran juga dipengaruhi oleh biaya konstruksi yang perlu anda keluarkan. Untuk biaya ini bisa bervariasi dengan adanya pengaruh dari kerumitan dan tingkat sulitnya instalasi. Terdapat tiga model yang diminati yaitu kerangka hollow, tenda layar, dan campuran keduanya.
Ketiga model memiliki harganya masing-masing. Beberapa penyedia jasa pemasangan kanopi membran menyediakan jasa pemasangan saja atau sekaligus pembelian bahannya. Untuk bahan dan harga kain tanpa adanya instalasi tidak mahal, hanya berkisar di Rp. 400.000 – 700.000 saja.
Namun dengan adanya biaya instalasi, harga tenda membran yang perlu anda bayarkan bisa naik mencapai 1.000.000 karena tidak mungkin instalasi kanopi dengan bahan membran dilakukan oleh satu orang. Selain itu pemasangan di medan yang rumit juga akan menambah harganya.
Itulah ulasan tentang harga kanopi tenda membran, mulai dari harga kain sampai instalasinya untuk referensi anda.